Segera Cegah dan Kendalikan Penyakit Tidak Menular (PTM)

Hampir 1,5 tahun ibu saya menjalani pengobatan jantung di salah satu RS umum di Cisalak, Depok. Saya masih ingat betul kejadian ibu terkena serangan jantung. Kaget dan bingung tindakan apa yang harus dilakukan. Rasanya kematian itu dekat sekali. Penyakit jantung salah satu penyakit tidak menular (PTM) yang bisa mematikan. Kalau tidak ada pengendalian dan pencegahannya, maka bisa merenggut nyawa kapan saja. Sekarang ibu saya terlihat lebih sehat setelah menjalani 2 kali pemasangan ring pada jantungnya. Kontrol ke dokter dan minum obat juga rutin tiap bulan. Alhamdulillah semuanya menggunakan BPJS. Biaya pengobatan tidak terlalu membebani. Ibu saya juga masih bisa beraktivitas seperti biasanya. Banyak penyakit tidak menular timbul dari merokok