Produk Perawatan Alami Untuk Bayi Baru Lahir

9 komentar
Hampir sebulan saya menyandang menjadi ibu baru lagi karena punya bayi baru lahir (newborn). Meskipun sudah punya pengalaman merawat 2 anak sebelumnya, tapi ternyata memiliki bayi lagi beda penanganannya. Pengalaman hamil, melahirkan, menyusui dan merawat anak nomor 3 ini lebih mudah. Mungkin karena saya sudah membekali diri dengan berbagai ilmu dan informasi. Jadi, sudah enggak kaku lagi.

Masa-masa awal bayi baru lahir memang sedikit ribet. Mulai dari begadang, kulit menguning, sering BAB, menyusui, sampai memilih produk perawatan. Untungnya bayiku ini tidak begitu banyak kesulitan dalam hal perawatan, khususnya kulit,  cuma muncul bintik-bintik kecil merah sekitar wajah, leher, kuping, dan lipatan tangan.

Produk perawatan bayi alami

Pilih Cemilan Sehat yang Ada Logo Cemilan Baik Untukmu

25 komentar
Makan menjadi aktivitas utama bagi manusia. Dari asupan yang dimakan dapat menghasilkan energi untuk melakukan pekerjaan. Makanya ada sebuah kalimat menyatakan kalau belum makan otak enggak jalan. Artinya belum ada nutrisi yang terserap oleh tubuh dan enggak maksimal berkegiatan. Selain makan utama, makan selingan atau cemilan juga bagian penting mengisi tenaga yang sudah terkuras setengahnya. Paling suka deh kalau saya pilih cemilan, tapi cemilan sehat ya.