Deretan Nominasi dan Nomine Festival Film Bandung 2022

Tidak ada komentar
Senang rasanya melihat bioskop kembali ramai dikunjungi para penikmat film. Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, penonton masih bisa membeli tiket dan menonton film favorit. Saya pun juga sudah beberapa kali datang acara gala premiere film, anggap aja kayak lagi menikmati me time.  Itu artinya industri hiburan film sudah membaik. Apalagi film Indonesia ada yang mewakili di ajang OSCAR 2023 nanti. Wah, patut bangga deh melihat prestasi perfilman Indonesia.

Sebelum membahas sampai ke benua Amerika, kota Bandung akan menggelar acara penganugerahan buat para sineas negeri ini. Yap, Festival Film Bandung 2022 akan segera diadakan dalam waktu dekat. Belum tahu nih kapan tanggalnya. Deretan nominasi juga sudah diumumkan secara daring pada tanggal 8 September 2022. Ini merupakan ajang Festival Film Bandung yang ke-35.  Wah, Bandung nggak hanya punya Lembang sebagai destinasi wisata, tapi juga sebagai kota yang jadi saksi kemenangan para sineas film. 


Nominasi Festival Film Bandung 2022

Penasaran kan siapa saja yang masuk ke dalam nominasi Festival Film Bandung 2022? Sebelum diumumkan, regu pengamat forum film Bandung sudah melakukan pengamatan sejak 1 Agustus 2021 - 31 Agustus 2022. Lalu 1 September 2022 finalisasi pengelompokkan nominasinya sudah ditetapkan meliputi : 
  • Film Indonesia (bioskop+web/OOT)
  • Film impor
  • Serial televisi
  • Serial Web
Sebanyak 121 film Indonesia, 158 film impor, 49 serial televisi, dan 109 serial web telah diamati dan dinilai oleh regu pengamat. Pasti ketat banget nih penilaian yang dilakukan, secara semuanya bagus.  Kira-kira masuk nggak ya film atau artis favorit kalian di Festival Film Bandung ini? Kalau film favorit saya sih masuk nih di beberapa kategori nominasi, seperti Ngeri-Ngeri Sedap masuk di nominasi Film Bioskop Terpuji. Semoga film ini juga melaju ke ajang OSCAR 2023. 

Terdapat beberapa nomine berdasarkan pengelompokan 4 nominasi di atas. Secara arti, nominasi adalah berupa daftar atau kategori penghargaan dan nomine merupakan calon yang masuk dalam daftar nominasi. Ada 20 nominasi, tiap nominasinya terdiri dari 5 nomine yang bersaing merebut penghargaan Festival Film Bandung 2022. Saya akan menyebutkan beberapa nomine yang berhasil dipilih. 


Nominasi Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Serial Web 
  1. Anya Geraldine - Layangan Putus - We TV
  2. Jihane Almira Chedid - Sianida - We TV
  3. Keisha Levronka - Jingga dan Senja - Vidio
  4. Marsha Aruan - Write Me A Love Song - Viu
  5. Suasana Samesh - Wedding Agreement The Series - Disney+ Hotstar

Nominasi Penata Musik Film Terpuji Bioskop 
  1. Andi Rianto - Backstage
  2. Dave Lumenta - Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas 
  3. Ken Jenie, Mar Galo - Yuni
  4. Ricky Lionardi - Before, Now & Then (Nana)
  5. Vicky Sianipar - Ngeri-ngeri Sedap

Nominasi Sutradara Terpuji Film Bioskop 
  1. Angga Dwimas Sasongko - Mencuri Raden Saleh
  2. Edwin - Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas 
  3. Fajar Nugros - Srimulat : Hil yang Mustahal Babak Pertama
  4. Kamila Andini  - Before, Now & Then (Nana)
  5. Rahabi Mandra & Aldo Swastia - Kadet 1947

Nominasi Film Bioskop Terpuji
  1. Before, Now & Then (Nana)
  2. Kadet 1947
  3. Mencuri Raden Saleh
  4. Ngeri-ngeri Sedap
  5. Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas 
  6. YUNI 

Itulah beberapa nominasi dan nomine yang masuk ke dalam Festival Film Bandung 2022. Mau tahu nominasi dan nomine lainnya bisa cek di Instagram Festival Film Bandung ya. Oh ya, kalau mau tahu tempat wisata yang asyik di Bandung bersama keluarga bisa kunjungi blog kak Shyntako
Semoga saya bisa datang langsung ke acara itu sebagai saksi kemenangan para pencipta karya seni terbaik Indonesia. 


***

Tidak ada komentar