Berkunjung ke Rumah Sakit Premier Bintaro dan Cari Tahu Penanganan Terkini Saraf Kejepit

Tidak ada komentar
Biasanya datang ke rumah sakit ada keperluan apa? Jenguk orang sakit, tebus obat atau perawatan? Sayangnya itu semua saya enggak lakukan, kesempatan kali ini saya diajak keliling rumah sakit untuk melihat fasilitas dan layanannya. Yap, jauh-jauh datang dari Depok untuk berkunjung ke Rumah Sakit Premier Bintaro. Saya juga ingin tahu bagaimana penanganan terkini saraf terjepit. Sungguh perjalanan luar biasa menggunakan comutterline lintas provinsi, Jawa Barat (stasiun Depok Baru), DKI Jakarta (Tanah Abang) dan Banten (Stasiun Jurangmangu) yang menghabiskan waktu kurang lebih 1,5 jam. Sampai di stasiun Jurangmangu langsung pesan ojek online dan hanya 10 menit sampai di RS Premier Bintaro. 

Penanganan saraf kejepit

Sebelum masuk rumah sakit, seperti biasa dicek status vaksin melalui aplikasi PeduliLindungi dan diberikan sticker hijau sebagai tanda lolos pengecekan. Seketika pandangan saya terlihat luas sekali saat masuk ke lobby utama. Terdapat jejeran bangku di depan front office dan beberapa layanan kesehatan rumah sakit. Setelah daftar kehadiran selesai, mas Agung Han sebagai koordinator blogger & vlogger gathering ini mengelompokkan peserta menjadi 5 untuk berkeliling melihat fasilitas Rumah Sakit Premier Bintaro. Kebetulan saya masuk ke kelompok 5 bersama Indri, Widia, April, Ipul, Eni Martini, Melinda dll. Kelompok kami dipandu oleh kak Ria. Beliau sudah 11 tahun bekerja di rumah sakit ini lho. 

Keliling RS Premier Bintaro Dari Roof Garden - Skin & Laser Clinic 


Let's go! Tujuan pertama yaitu roof garden, letaknya ada di lantai 3. Area ini digunakan sebagai tempat berjemur para pasien RS Premier Bintaro. Siapa pun pasien yang ingin ke sini, harus didampingi dan menghuni perawat bangsal. Terdapat pojok dahak juga untuk diambil dan area ini dikosongkan ketika ada pengambilan dahak. Roof gardennya cukup luas lho dan pastinya akan dapat sinar matahari secara maksimal.

Fasilitas rumah sakit Premier Bintaro

Setelah dari roof garden kami turun ke lantai 2 menuju stroke center. Sekilas sempat mampir ke Tulip Clinics tempat perawatan untuk Ortopedi Anak, Ortopedi- Tulang Belakang, Rehabilitasi Medik, Gangguan Tidur dan Terapi Bicara. Kemudian sempat melewati ruangan operasi dan strelisasi alat-alat, sampai juga di stroke center yang ada di pojokan gedung. Saat kami masuk tidak ada pasien yang dirawat. Pasiennya ada di ruangan ICU. Kami bertemu dengan 2 perawat yaitu mba Ajeng dan satu lagi lupa namanya 😄. 

Stroke Center ini digunakan untuk merawat pasien stroke. Ruangan yang diisi  5 tempat tidur dan 2 perawat siap melayani. Stroke terjadi jika ada gejala mulut mencong, cadel, lemes, pelo, hilang keseimbangan dll. Jika mengalami seperti itu langsung saja bawa ke rumah sakit dan ditindak di UGD. Seseorang terserang stroke itu ada golden period atau masa kritisnya selama 4,5 jam. Dalam rentang waktu tersebut kesempatan sembuhnya masih besar dengan memberikan terapi trombolitik. 

Stroke center RS Premier Bintaro

Fasilitas stroke center RS Premier Bintaro

Terapi trombolitik merupakan pengobatan untuk melarutkan gumpalan berbahaya dalam pembuluh darah, melancarkan aliran darah, dan mencegah kerusakan jaringan organ. Terapi trombolitik diberikan untuk stroke iskemik akut (stroke yang disebabkan oleh sumbatan pada pembuluh darah). Tapi, terapi ini tidak diberikan kepada orang yang mengalami stroke perdarahan di otak karena bisa memperburuk strokenya dengan menyebabkan meningkatnya perdarahan. Stroke center termasuk layanan unggulan RS Premier Bintaro yang baru diresmikan 4 bulan lalu dengan pelayanan komprehensif. Pasien stroke termuda yang pernah dirawat di RS Premier Bintaro berusia 35 tahun. Wah, hati-hati nih kaum muda selalu waspada dengan kesehatan diri. 

Kemudian turun ke lantai 1 untuk melihat layanan unggulan RS Premier Bintaro lainnya yaitu Skin & Laser Clinic. Dengan teknologi Laser Fotona yang dapat menangani berbagai macam masalah kesehatan dan kecantikan pasien. Teknologi laser enggak hanya melayani dermatology, tapi juga kelainan lainnya seperti keluhan mendengkur, hair removing, vagina rejuvenation, varises. Alat laser yang dimiliki RS Premier Bintaro dipakai juga oleh dokter Spesialis Kandungan, Spesialis THT, Spesialis Vaskular, serta Spesialis Urologi.

Perawatan kesehatan

skin & laser clinic RS Premier Bintaro

Talkshow Penanganan Terkini Saraf Kejepit 

Setelah berkeliling rumah sakit, saya dan teman-teman blogger lainnya menuju suatu aula besar tempat talkshow penanganan terkini saraf terjepit. Bersama dr.Ajiantoro Sp.OT (K-Spine). Saraf kejepit atau nyeri punggung bawah diawali adanya suatu proses kerusakan pada tubuh dan menimbulkan nyeri. Nyerinya bisa terjadi dari sangat lama lebih dari 2-3 minggu. Jenis nyerinya ada 2 yaitu nyeri akut dan nyeri kronis. Saraf kejepit  bisa dialami oleh buruh, pramugari, supir. Bahkan 80% dari jumlah populasi hidup pernah mengalami minimal satu kali saraf kejepit dari salah duduk atau akibat olahraga. 

Nyeri punggung bawah (low back pain) masalahnya ada pada tulang yang sering bergeser, bantalan punggung yang robek (Hernia Nukleus Pulposus)  yang sering mengakibatkan saraf kejepit pada usia produktif (20-50 tahunan), saraf kejepit juga sering dialami oleh lansia. Nah, red flags atau hal yang diwaspadai pada saraf kejepit seperti gambar di bawah ini. 

Red flags saraf kejepit

Hal pertama pada penatalaksanaan terkini  saraf terjepit yaitu diagnosis harus ditegakkan, setelah itu pilihannya ada 2 tanpa operasi atau operasi. Pada tindakan tanpa operasi atau konservatif bisa dilakukan dengan : 
  1. Pengaturan pola makan dan penurunan berat badan.
  2. Perbaiki pola hidup dan aktivitas harian.
  3. Bedrest saat nyeri timbul
  4. Hindari gerakan-gerakan pencetus nyeri (jongkok atau angkat beban)
  5. Memberikan obat-obatan anti nyeri, radang dan vitamin
  6. Rehabilitasi medik (Fisioterapi, latihan fisik dan penguatan otot, dan alat bantu korset)

Penyebab low back pain

Banyak terapi - terapi yang bisa digunakan dulu saat awal pada pasien dengan risiko yang sangat minimal atau tanpa tindakan pembedahan. Pada pasien yang masih mengalami nyeri pada punggung belakang dan belum mau operasi, maka bisa menggunakan metode  injeksi atau penyuntikkan dengan jarum tanpa pembiusan (blok saraf tulang belakang) atau disebut Interventional Pain Management (IPM) prosedur diagnosis pada saraf kejepit seperti Radiofrequency Ablation (RFA Spine) pada pasien nyeri pada sendi facet dan Percutaneous Laser Disc Decompression (PLDD) pada pasien HNP. IPM harus dilakukan dengan diagnosis dan indikasi tepat karena belum tentu semua masalah tulang belakang bisa dilakukan dengan IPM ini. 

Jika pasien merasa sudah siap operasi maka dokter bisa melakukan tindakan itu. Pada tindakan operasi pasti membutuhkan alat C-arm, endoskopi, kamar operasi non-infeksi, instrumen dan implan yang lengkap, sterilisasi yang terjaga, tim dokter dan perawat yang profesional, dan kesiapan kamar operasi 24 jam. Apalagi RS Premier Bintaro memiliki Spine Center dengan dokter yang siap menemani pasien masalah tulang belakang. 

dr. Ajiantoro, Sp.OT

Penanganan terkini saraf kejepit yang paling ditentukan paling utama yang disebut minimal invasif yaitu tindakan operasi dengan sayatan minimal maka pendarahannya minimal, dan risiko infeksinya juga minimal. Paska operasi pasien kembali beraktivitas. Definisi dari minimal invasif adalah teknologi terbaru, dimana pada tindakan pada tulang belakang mengurangi kerusakan pada jaringan atau stress sehingga dapat beraktivitas kembali secara cepat. Benar-benar meninggalkan jejak operasi cukup kecil pada pasien. Tidak semua pasien tulang belakang memerlukan pen. Kemudian ada endoskopi, di mana sangat minimal operasinya meninggalkan kerusakan jaringan atau luka yang kecil. Tidak melakukan sayatan besar lagi. Endoskopi bisa memberikan harapan sehat pada lansia lebih cepat. 

Kesimpulannya saraf kejepit atau low back pain adalah keluhan yang sering terjadi pada bidang Ortopedi. Kenali tanda bahaya saraf kejepit, dan jangan lupa lakukan pemeriksaan dahulu karena diagnosis adalah hal paling utama untuk memilih treatment yang cocok pada pasien. Tidak selalu operasi, bisa melakukan treatment tanpa operasi. Di RS Premier Bintaro punya fasilitas lengkap one stop service. Jadi, banyak pelayanan medis ada di RS Premier Bintaro. Saya senang sekali bisa berkunjung ke RS Premier Bintaro dan mengetahui penanganan terkini saraf kejepit. 


***

Tidak ada komentar