Belajar Sambil Bermain Di Morinaga Playdate KALCare

15 komentar
Kegiatan paling seru buat anak-anak adalah bermain. Karena dengan bermain anak bisa mengeksplorasi lingkungan sekitarnya. Anak pertamaku, Arkana, sedang suka-sukanya bermain bola di lapangan dekat rumah bersama teman sebayanya. Selain itu dia juga suka bermain sepeda. Pokoknya kegiatan bermain di luar lebih banyak daripada bermain gadget. 

Hari jum'at lalu (200718), saya dan Arkana ngedate alias menghabiskan waktu bersama. Saya menyadari waktu saya kebanyakan bersama adiknya Arkana, Sagara. Makanya saat ada kegiatan Morinaga Playdate 2018 di KALCare Lotte Shopping Avenue saya dan Arkana antusias mengikutinya. 

Morinaga playdate
Para peserta Morinaga Playdate

Mengasah Kecerdasan Si Kecil Dengan Bermain


Mungkin beberapa orangtua belum paham kalau bermain itu banyak manfaatnya. Playdate kali ini mengahadirkan psikolog Ratih Zulhaqqi, M.Psi yang menjelaskan tentang mengasah kecerdasan si kecil dengan bermain. 

Seorang anak bisa dikatakan cerdas jika ia bisa memecahkan masalah atau tantangan (problem solving),  penyesuaian diri (adjustment), dan belajar dari kesalahan (learn from mistake). Bahkan Dr. Howard Gardner menemukan kecerdasan mencakup banyak aspek kehidupan sehari-hari (multiple intelligence). Cerdas itu berasal dari 50 %  memang sudah diberikan dari Tuhan (nature) dan 50% dari faktor lingkungan (nurture) misal stimulasi, gizi, pola asuh dll. 

Morinaga playdate 2018
Psikolog Ratih Zulhaqqi, M.Psi

Kecerdasan majemuk atau multiple intelligences yang diteorikan Gardner ada 8 macam kecerdasan pada diri manusia yaitu

1. Kecerdasan Bahasa (Linguistic Intelligence). Anak suka bercerita, suka membaca buku atau suka belajar kata-kata baru.

2. Kecerdasan Matematis Logis (Logic-mathematical intelligence). Anak yang memiliko ciri-ciri mudah mengingat angka-angka, menyukai pelajaran matematika, suka permainan yang melibatkan strategi.

3. Kecerdasan Ruang dan Bangun (Spatial Intelligence). Anak yang lebih menyukai aktivitas menggambar, suka berkhayal, mudah mengenali tempat baru.

4. Kecerdasan Olah Tubuh (Bodily-Kinesthetic Intelligence). Anak yang selalu aktif, mudah belajar naik sepeda, mudah menirukan gerakan orang lain. 

5. Kecerdasan Bermusik (Musical Intelligence). Anak yang suka main alat musik, suka menyanyi, menari, mengingat melodi.

6. Kecerdasan Interpersonal (Interpersonal Intelligence). Anak yang mampu memimpin teman-temannya, memberikan nasihat kepada temannya, empati.

7. Kecerdasan Intrapersonal (Intrapersonal Intelligence). Anak yang bisa mengingat mimpinya, membutuhkan tempat yang tenang dan sepi untuk beraktivitas, memiliki kemauan yang keras dan mandiri.

8. Kecerdasan Alam (Naturalist Intelligence). Anak yang suka belajar sesuatu dari alam, suka mengamati fenomena alam dan bercita-cita menjadi geologi.


Tambahan kecerdasan yang dimiliki anak yaitu kecerdasan moral. Kemampuan untuk memahami tuntutan yang ada di lingkungan, mengetahui apa yang baik dan buruk untuk dilakukan.

Cek kesehatan kalcare
Suasana venue playdate 

Orangtua perlu melakukan pemetaan untuk tahu kondisi kecerdasan si kecil, lakukan observasi dari perilaku kesehariannya dalam minat dan aktivitas kegemarannya, lalu sinkronisasikan dengan gaya pengasuhan terkait dengan gaya belajar, pola asuh dan kecerdasan si kecil. Saya sudah melakukan pemetaan pada Arkana. Ia termasuk anak yang memiliki kecerdasan majemuk ini. Buktinya ia bisa naik sepeda, bercerita, aktif, mudah menirukan gerakan orang lain, menyanyi, menyukai kegiatan alam. 

Bagaimana cara mengasah kecerdasan anak? Jawabannya ya dengan stimulasi. Pada prinsipnya stimulasi harus dilakukan secara konsisten dan membutuhkan  pembiasaa  dan penyesuaian. Tentunya hal ini ada kaitannya antara bermain dengam stimulasi. Karena stimulasi metode paling efektif untuk mengoptimalkan keceradasan anak adalah bermain. Anak tidak merasa dipaksa dan sensory system anak akan berkembang.

Ide Permainan Untuk Si Kecil Dari Morinaga Mi Play Plan


Anak memang suka bermain, tapi kalau permainannya itu-itu saja ia cepat bosan juga kan. Maka itu butuh ide - ide permainan yang menarik antusias mereka agar lebih kreatif. Di Morinaga Playdate 2018 ini tiap orang tua dan anak diberikan sepaket bahan ide permainan. 1 paket isinya ada 5 bahan ide permainan, namun saat acara berlangsung hanya 3 ide permainan yang dipraktekkan yaitu pasir garam berwarna, memberi makan hewan dan melengkapi bagian wajah. Senangnya abang Arkan bisa menyelesaikan 3 permainan tersebut. Ia bisa menggunting sendiri kertas - kertasnya meskipun hasilnya kurang rapih dan meremas - remas garam yang dicampurkan dengan pewarna makanan. 

Menggunting termasuk melatih motorik kasar anak
Berhasil menempelkan bagian wajah

Sebenarnya bahan-bahan permainannya simple dan ada di sekitar rumah. Cuma...orang tua dituntut untuk kreatif. Menurut psikolog Ratih Zulhaqqi stimulasi dengan permainan akan efektif jika dilakukan selama 30 hari agar si kecil terbiasa belajar sambil bermain tanpa didasari keterpaksaan. Sanggup nggak nih moms? 😁. Jangan khawatir kehabisan ide permainan karena bisa diakses melalui www.morinagamiplayplan.com  

Morinaga Multitalenta Intelligence Play Plan atau MIPP adalah situs yang membantu orang tua untuk mengembangkan talenta dengan cara bermain. MIPP menyediakan fitur yang bisa digunakan untuk mengindentifikasi kecerdasan si kecil dan membantu orang tua untuk mengasah multiple intelligence pada si kecil dengan ide-ide permainan.

Mengolah garam dengan pewarna makanan

Berhasil mencocokkan gambar

Nutrisi Tepat Mendukung Kecerdasan Multitalenta Anak


Selain pola asuh, gaya belajar dan kecerdasan emosi, nutrisi juga harus diperhatikan. Salah satunya dengan memberikan  susu anak. Pasti moms nggak asing ya dengan brand susu yang satu ini. Merek susu yang telah memiliki pengalaman 90 tahun research di Jepang terus berinovasi dengan meneliti manfaat ASI dan nutrisi penting pertumbuhan anak. 

Rangkaian produk Morinaga bermacam-macam yaitu Morinaga Platinum, Morinaga Gold, Morinaga Soya, Morinaga P-HP dan Morinaga Chil-Go!. 

Rangkaian produk Morinaga

Kalau moms takut kehabisan produk susu Morinaga, bisa kok beli langsung di gerai KALCare yang ada di Pondok Indah Mall 2, Lotte Shopping Avenue, Bintaro XChange, Lippo Mall Puri, Grand Metropolitan Mall Bekasi, AEON Mall BSD, AEON Mall Jakarta Garden City. Selain bisa membeli kebutuhan si kecil berupa susu atau makanannya, KALCare menyediakan cek kesehatan. Saya nggak sempat mencoba cek kesehatan karena abang Arkana sudah merasa kelelahan ikut saya pergi seharian. Jadi kami langsung pulang. Saya baru tahu nih ada free skin check juga di KALCare Lotte Shopping Avenue. 

Pengunjung coba cek kesehatan

Alat skin check

Kegiatan seperti ini memang perlu terus diadakan karena bisa membentuk bounding yang kuat antara anak dan orang tua. Tumbuh kembang mereka harus diisi dengan kegiatan bermanfaat seperti bermain sambil belajar seperti playdate ini. Jangan lupa berikan stimulasi dan nutrisi yang tepat agar anak-anak menjadi generasi platinum multitalenta. Yuk, playdate lagi !


***

15 komentar

  1. Seru ya acaranya mbak, semua game melatih kecerdasan anak. Morinaga platinum memang bagus untuk anak nti kalau ada acaranya lagi mau akh ikutan hehee

    BalasHapus
  2. memang stimulasi poin penting untuk mengasah kecerdasan anak, soal asupan nutrisi tentu menu gizi seimbang yang utama. semoga anak2 kita semakin cerdas sesuai fitrahnyaa

    BalasHapus
  3. Kak aku mau contek ide ide dari morinaga play ini. Karena jujur seringnya aku stuk sama ide kreatif. Padahal kalo belik lumayan mahal. Terima kasih kak.

    BalasHapus
  4. Banyak permainan sederhana yang sebtulnya menyenangkan untuk anak-anak, ya. Sekaligus mereka juga bisa belajar dair permainan tersebut

    BalasHapus
  5. Wah ide permainannya bisa ditiru di rumah nih, acaranya seru sekali mbak.

    BalasHapus
  6. Aaahh, aku memang lagi butuh ide-ide untuk permainan yang sifatnya menstimulus nih. Makasih infonya kakak.
    Anyway, pasir garam itu garam jenis apa yak?

    BalasHapus
  7. Kecerdasan pada diri manusia ada 9 berarti yah. Selama ini nggak menyadarinya.

    Dan selamat untuk Bang Arkana, pasti senang banget yaak dapat pengetahuan baru dari Morinaga Playdate

    BalasHapus
  8. Iya ya.. permainan kreatif itu sebenarnya banyak disekitar kita. Cuma gimana emaknya aja mau digunakan atau tidak. Anak kreatif itu ya berawal dari pengasuh yang kreatjf.. xixixi oengasuh ini kan bisa ibunya sendiri atau si mbak dr ibu bekerja.

    BalasHapus
  9. Whuaa seru ya acaranya, ada spoiler permainannya juga solusi buatku yg kadang kehabisan ide mau ngajak main apalagi. Btw anakku juga susunya morinaga dia suka karena enak rasanya.

    BalasHapus
  10. Wah asiknya playdate emak anak. Pasti seneng banget anaknya. Diajak main2 kreatif.

    BalasHapus
  11. Wah ini, aku well noted banget tulisannya plus aku save link morinaganya. Soalnya di usia playgroup sekarang ini, aku masih milih belum nyekolahin dia di sekolah formal. Jadi suka perlu banget aktivitas-aktivitas untuk stimukus dia. TFS ya Mbak...

    BalasHapus
  12. Bermain sambil belajar bersama Morinaga, kayanya asik banget ya. Semoga Azzam bisa berkesempatan ikut main disini.

    BalasHapus
  13. keren nih nih sistem belajarnya. anak akan gampang belajar dg bahagia.

    BalasHapus
  14. Seru banget ya mbak aktivitasnya, serba merah2 bikin semangat. Itu alat skin check nya boleh jg nih dicoba, moga next time saya bisa ikutan acara keren spt ini

    BalasHapus
  15. The greatest practice includes sporting some nitrile gloves or any lint-free sort of gloves when preparing. Your workstation should also to|must also} be clean and safe from any cross-contamination. Be positive to take away any mud left from aluminum, frequent titanium dioxide alloys, or stainless-steel.

    BalasHapus