Panasonic Air Purifier: Alat Pembersih Debu dan Bakteri Di Rumah

16 komentar
Menghirup udara bersih di dalam rumah adalah keinginan setiap orang. Udara di luar rumah sudah banyak polusinya, masa dalam rumah kena polusi udara lagi sih. Apalagi bagi yang punya anak balita yang sedang aktif eksplorasi seperti saya. Kebersihan udara area rumah menjadi perhatian khusus. Selain punya anak balita, saya juga memiliki asma yang bisa kambuh sewaktu-waktu. Kalau alergennya menyerang seperti debu pasti saya langsung bersin-bersin, pilek dan menghasilkan lendir yang berlebihan. Aduh, sengsara rasanya kalau sudah begitu. Zaman sekarang nggak perlu bingung, semuanya hampir ada atau diada-adakan. Bahkan ada alat penghisap debu dan bakteri dengan teknologi mutakhir dari Panasonic Air Purifier F-PXM55A.

alat penghisap debu dan bakteri
Panasonic Air Purifiers



Keunggulan Panasonic Air Purifier F-PXM55A


Panasonic tidak pernah ketinggalan masalah teknologi. Salah satunya memberikan solusi terbaru untuk meningkatkan kualitas udara dari dalam rumah. Produk yang baru dikeluarkan adalah Panasonic Air Purifier dirilis pada akhir tahun 2016. Bisa membersihkan udara secara otomatis serta menghilangkan bakteri dan bau tak sedap. Panasonic Air Purifier memiliki keunggulan yang belum pernah ada sebelumnya. 

Teknologi Nanoe


Teknologi mutakhir dari Panasonic Air Purifiers dilengkapi dengan fitur nanoe. Nanoe adalah kapsul yang dibungkus oleh air berisi radikal OH yang berlimpah atau ion partikel mikro yang dibungkus air dengan teknologi terbaru. Teknologi nanoe akan melakukan sterilisasi, mencegah alergen, membunuh jamur, dan menghilangkan bau agar tercipta lingkungan yang cocok untuk kulit lembab. Nanoe juga partikel air halus (5-20 nm) dan bersifat asam leman dan senyawa reaktif  dan bermuatan listrik.

Radikal OH memiliki karakteristik menghilangkan hidrogen dari berbagai macam virus, bakteri dan alergen. Oleh karena itu, semakin banyak radikal OH, semakin efektif kekuatan anti-virusnya. 

Alat nanoe dapat melepas radikal dalam molekul air yang meningkatkan keefektifan penghambatan bakteri dan debu. Karena berasal dari uap air dalam udara, nanoe tidak akan merusak alat. Oleh karena itu, penggantian alat secara berkala tidak diperlukan.

teknologi nanoe
alat nanoe dan hasil dari teknologi nanoe

Teknologi nanoe memiliki keunggulan sebagai berikut : 
  • Anti virus dan bakteri. Bisa membunuh virus H1N1 dan H1N5 (99,9%) serta baketri E.Coli O157, MRSA (99,9%) 
  • Penghilang bau rokok 90% setelah 2 jam.
  • Membantu menjaga kelembapan kulit dengan nanoe setelah 30 menit nanoe akan melekat pada sebum dan membentuk lapisan pada kulit untuk mencegah hilangnya kelembapan.
  • Meningkatkan kualitas lingkungan hidup dan kondisi kesehatan hewan peliharaan. 

Efek penghilang bau akan berbeda-beda tergantung dari lingkungan sekitar (suhu dan kelembapan), waktu pengoperasian, jenis bau atau serat. Perlu diketahui bahwa produk ini buka  peralatan medis dan nanoe serta tanda nanoe adalah merek dagang perusahaan Panasonic.


Mega Catcher


Keunggulan satu ini hebat sekali. Pada alat Panasonic Air Purifiers ada 3D air circulation airflow untuk menangkap jenis polutan pada area antara langit-langit dan lantai dalam ruangan. Maka itu dibagi menjadi 2 mode yaitu " Side Airflow dan "Front Airflow" terdiri dari 3 level (immediate-smooth-efficient).

Dengan direct front section, Panasonic Air Purifier dapat menyerap secara efektif polutan oleh house dust catcher di bagian bawah dari side airflow. Daya hisap yang kuat pada 30 cm dari lantai.

Econavi


Econavi adalah teknologi canggih original dari Panasonic berupa intelligent sensors yang mampu mendeteksi energi yang tidak dibutuhkan untuk mengurangi konsumsi listrik. Optimalisasi konsumsi energi akan menghasilkan efisiensi energi. Pengoperasian otomatis yang dikombinasikan dengan "metode patroli", di mana produk mendeteksi kotoran di udara per jam. Produk akan berhenti secara otomatis setelah udara bersih. Setelah pengoperasian dihentikan selama 50 menit, akan kembali beroperasi setelah 10 menit dengan volume udara "sedang" , ketika pengoperasian dihentikan dalam mode patroli, produk akan beroperasi dengan volume udara yang sesuai dengan tingkat kotoran yang terdeteksi.

Dan "mode belajar" di mana produk dapat memperkirakan kapan kotoran dihasilkan dengan memahami waktu saat kotoran dihasilkan setiap hari. Produk akan merekam waktu dan tingkat kekotoran udara selama  pengoperasian dan mengambil waktu 5 menit sebelum kotoran yang terekam dihasilkan lagi keesokan harinya. 

keunggulan panasonic air purifiers
5 keunggulan Panasonic Air Purifiers

HEPA Composite Filter


Filter komposit HEPA dengan Bio-sterilisasi dan pembasmi alergi super dapat menghambat alergen (serbuk sari, kutu, dan feses). Dari hasil pengujian membuktikan bisa menghambat lebih dari 99% alergen (laporan penelitian Daikou No.2127). Filter komposit HEPA dapat mengeluarkan bau "teh hijau", "bio -sterilisasi", "pembasmi alergi super" yang khas dan tidak berbahaya. Filternya tahan lama, maka mengurangi frekuensi penggantian filter dan mengurangi biaya pemeliharaan yang dilengkapi juga dengan Filter Life Check, fitur yang dapat mengingatkan Anda untuk mengganti filter dengan Filter Replace Indicator. Ketika filter mencapai umur pakai maksimum, maka indikatornya akan menyala.

Human Activity Sensor


Keunggulan ini bisa mengumpulkan polutan sebelum menyebar di ruangan dengan mendeteksi gerakan manusia dalam ruangan. Kalau gerakan manusianya minim, maka sensor akan memberikan sinyal baik. 


Komponen Utama Panasonic Air Purifier


komponen utama panasonic air purifier


Panasonic Air Purifier memiliki komponen utama yang sudah disesuaikan dengan fungsinya. Bagian-bagiannya seperti yang ada pada foto di atas ya. Itu komponen utama bagian depan.

Sensor Kotoran

Dapat mendeteksi polutan udara seperti kabut dan lain-lain. Sensor baunya dapat mendeteksi bau asap rokok, dupa, masakan, hewan peliharaan, alkhohol, parfum, kabut tipis, debu dalam ruangan. Sensitivitas sensor bisa disesuaikan. 

Tanda Bersih

Jika tanda bersih berwarna biru maka menandakan bersih, jika merah kecil tanda sedikit kotor dan jika merah besar menandakan kotor. 

Panel Kontrol

panel kontrol panasonic air purifier
urutan panel kontrol 

Panel kontrol Panasonic Air Purifier terdiri dari : 
  • Power on / off. Produk akan beroperasi jika ditekan tombolnya. 
  • Sensor cahaya, akan mendeteksi kecerahan dalam ruangan sehingga produk dapat menyesuaikan kecerahan indikator dan volume udara secara otomatis. Jika lampu dimatikan saat tidur maka produk beralih ke pengoperasian otomatis mode tidur.
  • Indikator nanoe, lampu akan indikator akan menyala menunjukkan nanoe sedang dihasilkan jika dalam seluruh mode pengoperasian. 
  • Indikator volume udara. Indikator akan diubah sesuai dengan urutan volume udara yaitu auto, Lo (rendah), Med (sedang), Hi (tinggi).
  • Indikator Econavi, jika ditekan tombolnya maka operasi hemat listrik cerdas aktif dan lampunya pun menyala.
  • Indikator polusi kabut, jika lampu indikatornya menyala menandakan polusi kabut sudah mencapai tingkat tertentu. Mode ini digunakan untuk menghilangkan kabut dengan cepat.
  • Indikator kabut, saat indikator menyala dapat menghilangkan kabut dengan cepat sampai lampunya mati. Jika ketika indikator mati, mode kabut hanya akan beroperasi selama 1 menit kemudian produk akan beralih ke mode sebelumnya. 
  • Indikator timer terdiri dari angka 2 produk akan berhenti setelah dalam 2 jam, angka 4 setelah 4 jam dan Sleep setelah 8 jam saat volume udara mati, panel kontrol meredup,  operasi produk kecepatannya rendah.
  • Indikator kunci pengaman anak-anak. Paling penting nih buat saya karena punya anak balita. Tekan tombolnya selama 3 detik hingga child locknya aktif  sampai muncul gambar gembok. Maka tombol lainnya tidak akan berfungsi. Jika ingin dinonaktifkan, tekan lagi selama 3 detik. 
  • Indikator penggantian filter, tidak perlu terlalu sering mengganti filternya. Jika lampunya menyala baru deh diganti.
komponen utama belakang panasonic air purifier
tampak komponen belakang panasonic air purifier

Menyiapkan alat ini sangat mudah, kira-kira kurang dari 10 menit. Karena saya belum mahir maka waktu itu dipasangin sama teknisinya. Saya tinggal colok deh stekernya. Oh ya perhatikan pada saat mencolok steker, lebih baik memasang steker produk ke stopkontak yang berbeda agar tidak menimbulkan gangguan visual atau derau. Untuk melihat spesifikasi lengkapnya bisa cek di sini.

Perawatan dan Pemeliharaan


Kalau mau barang awet pastinya harus dijaga dengan sebaik-baiknya. Pastinya Panasonic Air Purifier ini bebas biaya perawatan. Pada filter penghilang bau, jangan dicuci filter dengan air, tapi bersihkan dengan vacuum cleaner. 

Untuk sensor kotoran yang ada dibagian bawah, bersihkan dengam cara lepaskan cover eksternal sensor debu, bersihkan lubang dengan kapas kering, bersihkan lensanya secara berkala (jika banyak kumpulan debu tidak akan berfungsi), pastikan lepas stekernya dulu ya.

alat pembersih debu dan kotoran canggih

Pada filter komposit HEPA, bersihkan sisi depan dengan vacuum cleaner, jangan ditekan keras karena bisa merusak filter, jangan cuci dengam air, pada bagian putih belakang tidak perlu dibersihkan. Agar debunya tidak beterbangan alasi dengan koran filternya. Periode penggantian filter sekitar 10 tahun sekali. Namun penggantian filter bisa lebih singkat, tergantung lingkungan sekitar, jika rutin merokok maka segera diganti.

Panel depan cukup bersihkan dengan menyeka debu dan kotoran pakai kain halus sekitar sebulan sekali. Usap dengan lembut agar tidak merusak permukaan. Kabel listriknya seka dengan kain kering.

Saya suka dengan produk ini karena space friendly. Bisa diletakkan mepet pada dinding. Jadi nggak makan tempat ya. Soal harga pasti jadi pertanyaan kan. Dengan harga Rp.5.000.000 suda bisa memperoleh Panasonic Air Purifier ini di Best Daenky atau Electronic City.

Oh ya Panasonic Air Purifier punya ukuran yang berbeda lho yang bisa disesuikan dengan ukuran ruangan (seperti AC). Produk lengkapnya bisa cek langsung di sini ya.


Mencari udara segar dan sehat nggak perlu lagi pergi ke pantai atau pegunungan, kecuali kalau memang butuh piknik boleh kesana. Dari dalam rumah juga bisa kok ciptakan udara bersih untuk kesehatan keluarga. Saya juga jadi nggak takut sering bersin - bersin lagi atau si Kecil sakit batuk pilek. Panasonic Air Purifier sangat membantu kebersihan udara di dalam rumah.


Website


Twitter
@IDPanasonic


Instagram
@idpanasonic





***










16 komentar

  1. Duhh sekarang kalau mau menghirup udara segar spt di puncak gak usah jauh2 driving lagi yahh... tiap hari juga bisa kalau punya Panasonic Air Purifier ini��

    BalasHapus
  2. gampang ya tinggal colok dan pilih econavi langsung deh ruangan jadi lebih bersih dan sehat udaranya

    BalasHapus
  3. Senang deh pakai air purifier ini, udara di ruangan jadi lebih bersih dan sehat. Jadi nyaman main sama Rayyan dirumah. Sagara juga jadi makin betah di rumah kan Moms?

    BalasHapus
  4. Kifah ni punya asma,.kaykanya perlu dipertimbangkan beli air purifyer model begini.

    BalasHapus
  5. Aku gak punya air purifier di rumah.. Kayaknya buat yang punya anak kecil, produk kayak gini bagus ya supaya udara di rumah juga tetap segar dan bersih.. Teknologinya keren deh.. Thanks infonya ya Mak GieSagara.. :)

    BalasHapus
  6. Wah praktis banget ya utk mendapatkan udara bersih di rumah, tanpa harus jauh-jauh ke pegunungan, ada Panasonic purifier bikin anak-anak tetap sehat

    BalasHapus
  7. Cocok ni buat aku sama suami yg alergi debu. Nafas juga makin fresh ya dengan adanya purefier ini...

    BalasHapus
  8. Di rumahku semua penghuninya alergi debu,gampang bersin2dan meler kalau kena debu. kayaknya bagus juga ya punya alat seperti ini.

    BalasHapus
  9. Aku mau ah punya alat pembersih debu dan bakteri seperti ini di rumah, mba. Kalau kena debu tuh emang bikin sesak napas

    BalasHapus
  10. Lha komenku ilang, komen maneh rek :P

    Jd intinya td komen bilang pengen punya alat kyk gtu, soale debu di rumahku banyak. Maklum pintuku langsung ke arah langit #lebay :P

    Btw itu kalau ditaruh bawa gtu gk bahaya buat anak2 mak? Anak2 kan suka iseng megang2, harus taruh bawah apa taruh meja boleh?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Di panel kontrolnya ada tombol child lock. Jadi anak-anak ga bisa mencet-mencet. Bisa taro langsung di lantai atau di meja.

      Hapus
  11. Aku jg punya air purifier karena anak2 pernah flu ga sembuh2. Lumayan berfungsi membersihkan udara.

    BalasHapus
  12. Aku juga punya air purifier ini karena anak2 sakit flu ga sembuh2. Jadi utk membersihkan udara.

    BalasHapus
  13. ku ingiiinn... secara rumah ada bulu-bulu kucing.. nabung dulu deh

    BalasHapus
  14. Buat rumah depok cocok gak yah ??? warnanya dan desainnya kece

    BalasHapus
  15. Aku harus punya ini nih karena alergi debu sama Pendar, klo koyor langsung gatal,merah kulit

    BalasHapus