Europe On Screen 2017, Hadirkan Film Berkualitas

1 komentar
Film masih menjadi wadah yang asyik bagi para penikmatnya. Film yang bagus juga berkualitas yang dicari para penonton. Hasil gambar garapan sutradara-sutradara menjadikan sebuah film yang berbeda arti untuk penikmatnya. Bagi penikmat film-film Eropa dalam sepekan bulan Mei akan diselenggarakan Festival Film Eropa ke 17 "Europe On Screen" (EOS) 2017. Sebuah ajang festival film yang memutar berbagai genre film dari Eropa.



Sebelum film diputar selama sepekan, 25 April 2017 di Pullman Hotel diselenggarakan Press Conference and Film Discussion Europe On Screen 2017. Mengundang para media, blogger, perwakilan-perwakilan dari kedutaan besar negara yang tergabung dalam Uni Eropa, mahasiswa dan volunteer. EOS 2017 akan menyajikan 74 film berkualitas. Film terbagi menjadi 5 sesi yaitu 18 film sesi XTRA, 22 film sesi DISCOVERY, 16 sesi dokumentari di sesi DOCU, 6 film di sesi RETRO, 11 film di sesi OPEN AIR . Diadakan serentak di kota Jakarta, Surabaya, Bandung, Denpasar, Medan dan Yogyakarta. Khusus venue di Jakarta akan di gelar di Erasmus Huis, Goethe Haus, Institu Francais Indonesia (IFI), Instituto Italiano di Cultura, Kineforum, SAE Institute Jakarta, Bintaro Jaya Xchange Mall, Gandaria City Mall. Tahun ini EOS 2017 akan berlangsung dari tanggal 5 - 14 Mei 2017.

Ditemui saat press conference, Charles Michael Geurts, Kuasa Usaha Delegasi Uni Eropa untuk Indonesia menyatkan bahwa film merupakan asset penting bagi perekonomian Eropa. Sebanyak 7 juta pekerjaan dan menghasilkan 4,2% dari PDB Uni Eropa, secara internasional diakui sebagai salah satu sentra produksi film beragam dan terbesar di dunia.

Orlow Seunke dipercaya menjadi Direktur Film EOS 2017 menyampaikan ada 74 film berkualitas dari film - film pemenang penghargaan dari Festival Film Berlin, OSCAR, Golden Globe dan Film Terbaik Eropa 2016. Pastinya semua pemutaran film gratis. Asal mengambil tiket minimal 1 jam sebelum film diputar. Jangan takut enggak ngerti bahasanya karena akan ada subtitle dalam bahasa Inggris dan Indonesia.



Untuk malam pembukaan festival, EOS 2017 mempersembahkan film " A Perfect Day" film bergenre komedi-drama tahun 2015 dari Spanyol karya sutradara Fernando Leon de Aranoa di XXI Epicentrum, Jakarta. Sedangkan malam penutupan menampilkan " Here is Harold" film dari Norwegia karya Gunnar Vikene. Selain menyajikan film, EOS 2017 mengadakan pertemuan dengan 3 produser Eropa dan satu aktor untuk sharing ilmu dan pengalaman mereka di SAE Institue Jakarta.



Europe On Screen adalah ajang festival film Eropa yang diadakan di Indonesia untuk pertama kalinya tahun 1990, kemudian yang kedua tahun 1999. Namun sejak tahun 2003  festival ini diadakan tiap setahun sekali. Sejak 5 tahun lalu festival ini mendukung bakat para sutradara pemula Indonesia. Uni Eropa yakin akan. potensi industri film Indonesia. Bekerjasama dengan Badan Ekonomi Kreatif ( BEKRAF) mengadakan lokakarya mengenai Insentif Keuangan untuk Industri Film pada tanggal 4-5 Mei 2017.

So, jangan sampai ketinggalan untuk nonton film berkualitas di Europe On Screen 2017. Bagi saya sedikit berbeda film yang ditampilkan, tahun lalu banyak film animasi atau untuk anak-anak,  tapi tahun ini hanya 4 film untuk kategori tersebut. Catat waktu dan tempatnya untuk memilih film yang mau ditonton, datang 1 jam lebih awal kalau enggak mau kehabisan tiket, dan enjoy the movie. Oh ya, kamu bisa dapatkan buku panduan EOS 2017 di SAE Institute Jakarta.

Buku panduan  EOS 2017








****



1 komentar

  1. Wah wajib banget nih para pecinta film buat dateng ke acara kayak begini :D

    BalasHapus